Rekomendasi Tempat Wisata Populer Di Pulau Lombok
Pulau Lombok adalah sebuah pulau yang terletak di Nusa Tenggara atau Sunda Kecil yang dipisahkan oleh Selat Lombok dari Bali. Pulau ini kurang lebih berbentuk bulat dengan ciri khas "ekor" di sisi barat daya yang panjangnya kurang lebih 70 km. Lombok sendiri memiliki keunikan tersendiri di dalamnya, termasuk tempat wisata populer di pulau lombok.
Keunikan Pulau Lombok Sebagai Tempat Berlibur
Ya, pulau yang satu ini menyimpan banyak keunikan. Selain menjadi destinasi wisata bahari dengan Tiga Gili yang menyejukkan hati, daerah ini juga menjadi rumah dengan berbagai adat budaya yang menarik untuk diketahui. Tak heran jika Lombok kini menjadi pesaing kuat Pulau Dewata dalam menggaet wisatawan dunia.
Gambar oleh Anyfree dari Pixabay |
Rekomendasi Tempat Wisata Populer Di Pulau Lombok
Gili Trawangan
Ketika kamu berwisata ke pulau Lombok, jangan lupa sempatkan untuk mengunjungi Gili Trawangan. Pulau kecil di sekitar Lombok ini terkenal dengan sebutan “Gili T” dengan keindahan lautnya yang memukau. Gunakan kapal umum yang berangkat dari Pelabuhan Bangsat. Alternatif lain dengan sewa speedboat. Di mana sewa dari Teluk Nare, Senggigi. Nah khusus kamu yang budgetnya terbatas, kapal umum menjadi alat transportasi yang paling tepat.
Di Gili Trawangan, kamu bisa melakukan aktivitas dengan ragam permainan, salah satunya adalah snorkeling. Manjakan mata dengan keindahan bawah laut yang memiliki terumbu karang warna-warni dan ikan-ikan cantik. Alternatif lain jika tak ingin bermain air, silahkan berbelanja souvenir di sekitar hingga mengepang rambut dari jasa penduduk setempat.
Gili Air
Jika kamu ingin mengunjungi pulau kecil yang paling dekat dengan lombok, maka Gili Air adalah jawabannya. Destinasi wisata ini jauh lebih sunyi dibanding Gili Meno dan Gili Trawangan. Ya, pulau ini sangat cocok untuk kamu yang mencari ketenangan alam.
Mengunjungi Gili Air, kamu bisa menikmati keindahan pasir putih sambil duduk di bawah pepohonan rindang. Untuk pengalaman yang lebih menantang, menyelami dan melihat “surga” di bawah laut menjadi aktivitas utama yang harus dilakukan.
Segara Anak
Wisata ini pasti sudah tak asing, terutama bagi para pendaki Gunung Rinjani. Segara Anak menjadi tempat favorit para wisatawan yang ingin bermalam dalam masa pendakian. Panorama danau vulkanik dengan kedalaman 230 meter ini, dulunya merupakan bekas kawah letusan gunung yang kemudian berubah menjadi danau cantik.
Segara Anak memiliki air berwarna biru laut di atas ketinggian 2.000 mdpl. Tak hanya itu, di sekitarnya kamu pun bisa melihat panorama Gunung Barujari yang kerap disebut “gunung di atas gunung”. Barujari sendiri merupakan anak gunung dari Rinjani yang masih aktif hingga sekarang ini. Setidaknya, kamu harus ke sini untuk melihatnya langsung!
Air Terjun Benang Kelambu
Dengan banyaknya wisata air terjun, salah satu tempat yang wajib dikunjungi adalah Air Terjun Benang Kelambu. Untuk menujunya, kamu membutuhkan waktu tempuh selama 1 jam dari wilayah Mataram.
Dengan macam-macam objek wisatanya, memang pulau Lombok ini destinasi wajib untuk liburan kamu yang berikutnya. Tidak perlu ragu, segera atur jadwal berlibur dengan kemudahan teknologi digital. Jangan lupa, baca dulu tempat wisata populer di pulau lombok sebagai referensi. Selamat berlibur!
Komentar